KATINGAN – Musyawarah Daerah (Musda) Lembaga Pengembangan Tandak Intan Kaharingan (LPTIK) ke- V tahun 2025, dapat dijadikan sebagai sarana untuk melakukan evaluasi program yang dilaksanakan.
Hal ini diungkapkan Bupati Kabupaten Katingan Saiful, dalam sambutannya pada pembukaan kegiatan Festival Tandak Intan Kaharingan (FTIK) ke-IX tingkat Kabupaten Katingan tahun 2025 di Sport Center Kasongan.
Dijelaskan Saiful. Musda V LPTIK tahun 2025 tidak hanya sebagai agenda organisasi tetapi dapat dijadikan sebagai momentum evaluasi program, memperkuat sinergi serta merumuskan langkah-langkah strategis kedepan.
“Inilah yang menjadi harapan kita bersama, terlebih khusus bagi LPTIK dan umat Kaharingan,” Ungkap Bupati Kabupaten Katingan Saiful. Kamis Malam di lapangan Sport Center Kasongan. (26/06/2025).
Selain itu, disebutkan Saiful, kepada pengurus yang mendapatkan kepercayaan anggota LPTIK, semakin memperkuat pemahaman, pendidikan, serta nilai-nilai yang ada di Panaturan di tengah-tengah kehidupan bermasyarakat.
“Apa yang terkandung di dalam Panaturan, itulah yang harus ditingkatkan oleh pengurus yang akan terpilih nanti,” Tuturnya.
Bagi Saiful, kegiatan yang bersifat meningkatkan akhlak, moral dan peningkatan keimanan, tentu akan selalu didukung pemerintah.
“Kami akan selalu dukung program kegiatan yang akan dilakukan LPTIK, karena semuanya pasti berhubungan dengan peningkatan akhlak, moral dan peningkatan iman,” Tandasnya. (VRY).